Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Bela Free Palestina By: ZA

Minggu, 12 November 2023 | November 12, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-11-13T01:11:00Z

Bela Free Palestina By: ZA
Foto: Aksi Bela Palestina di Monumen Arek Lancor Pamekasan (Zainal Arifin, SH, Praktisi Hukum)


Prokontranews - Catatan ini bagian kecil dari sebuah prespektif kemanusian yang sedang melanda saudara semanusia, saudara sesama Muslim di Negeri Palestina Gaza. tragedi kemanusian Yang memilukan dan memalukan tanpa jeda dan istirahat terus menghujan di negeri tempat para Nabi diturunkan dan dilahirkan.

perang antara Zionis Israel laknatullah dengan bangsa Arab palestina terus berkecamuk tanpa henti.sejarah telah mencatat perang ini sudah ada sebelum tahun masehi. berbagai ilmu pengetahuan telah ada, menyajikan fakta dan data tentang hal musabab terjadinya perang.mulai latar belakang historis agama, teritorial, idiologi, ekonomi, sosial budaya dan Hankam. 

Banyak faktor Yang mengelilingi perang ini terjadi dan terus seperti tidak pernah tamat, terus bersambung entah sampai kapan perang ini berakhir. Banyak korban telah berjatuhan tanpa bisa memilih mana pasukan perang dan warga sipil. 

Saya mencoba menumpahkan kegundahan dan kegelisahan Yang menurut Saya sebagai tragedi kemanusian Kodrat berdasarkan hati nurani manusia dan insan muslim Yang imannya sekelas abangan. Namun hati dan perasaan manusia Yang mana Yang begitu tegar dan kuat melihat dan disajikan tiap hari, tiap jam bahkan tiap menit korban manusia tak berdosa tewas tanpa pamit.

Bergidik, pilu dan marah barangkali melihat penampakan bangunan rumah, gedung, masjid rusak tanpa terhitung,nyawa menghilang tanpa bekas tertimbun dan Hancur terkena roket, bom dan peluru canggih lainnya. Zionis laknatullah beralasan ini bagian balasan dari Hamas Yang berhasil meroket wilayahnya pada Tanggal 7 Oktober 2023.

Balasan tanpa jeda dan tidak berimbang oleh Zionis Israel laknatullah menutup mata dan mata hati Untuk balas dendam ke Hamas.akhirnya Gaza menjadi luluh lantah diserang secara babibuta dan anjingbuta tanpa perikasihan dan perikemanusian.

Israel laknatullah berubah wujud menjadi negara kanibal dan menjadi negara iblis.rasa kemanusian dunia terkoyak koyak tanpa Ada perlawanan  dan pencegahan dr negara belahan manapun di dunia ini.mereka hanya bisa mengecam, mengutuk dan mengadakan rapat dadakan tanpa solusi nyata dan tegas. Negara kuat Amerika Serikat (AS) Yang dikatakan sebagai polisi dunia beserta Komplotannya (inggris) malah mendukung dan berada dibelakang Zionis Israel laknatullah menghanguskan Gaza.

Negara arab dan negara Yang mayoritas Islam seolah tak berdaya dan tak mampu menahan birahi Zionis Israel menyerang Gaza Palestina. Menjadi sebuah ironi dan paradoks pertikaian antara Zionis Israel laknatullah Dengan bangsa palestina menjadi perdebatan intern dikalangan umat islam sendiri.mereka mencari2 kesalahan Hamas Yang menyerang terlebih dulu Zionis Israel.

Faksi - Faksi Yang terjadi dikalangan umat islam Yang tidak menyatu memandang perspektif perang ini membuat terbelah antara pro dan kontra.

Berbagai pandangan skeptis Yang TIDAK peduli terhadap saudara muslim di palestina karena kurangnya pengetahuan agama, perbedaan idiologi (faham) Yang disekat karena beda negara dan beda aliran sepahaman tentang ajaran agama menimbulkan rasa cuek, acuh tak acuh dan tidak peduli.wajar bila mereka Seperti itu dan hal itu tidak boleh dipaksakan Untuk peduli kepada bangsa Palestina.

Namun disisi lain banyak manusia di belahan negara Yang tidak secara aqidah sama namun amat peduli, gelombang unjuk rasa,demo, boikot produk – produk Yang berafiliasi dengan Zionis Israel di galakkan. Karena ini adalah tragedi kemanusian kuadrat Yang diluar batas wajar  apa Yang telah dilakukan oleh Zionis Israel di palestina.rasa kemanusian nya tergugah,maka tidak harus seaqidah Untuk bisa merasakan tragedi di Palestina ini, cukup Jadi Manusia murni sudah bisa merasakan kepedihan,kepahitan dan kesulitan hidup warga Palestina. 

Memang mudah Untuk mengucapkan Untuk tidak acuh, tanpa kita mengalami sendiri atas tragedi kemanusiaan kodrat ini.

Banyak hal Yang beda jika dikaitkan perang gaza ini dengan terjadi di ukraina..perang gaza ini sdh berlangsung lama..ukraina barusan..Palestine melawan karena daerahnya dirampas oleh Zionis Israel laknatullah..ukraina diserang oleh rusia karena HAM.

di palestina pelanggaran HAM bahkan kejahatan perang terjadi AS diam sja..tpi di ukraina AS membantu melawan Rusia..palestina hanya dibantu Iran, tapi di negara Zionis Israel eropa dan AS mensupportnya..banyak hal Yang beda Jika mau ditelaah secara detail.

Oleh karenanya apa Yang bisa kita support ke palestina agar agresi birahi Zionis Israel berhenti menyerang palestina diantaranya :
Doa bersama - sama maupun sendiri - sendiri ditiap kesempatan dan momen terus digalakkan
Karena kita tidak tahu dari doa siapa dan mana Yang Allah kabulkan nantinya.
Karena tidak mungkin kita datang lgs ke Medan perang   karena dikwatirkan menyetor  nyawa melihat senjata Yang dipakai  Zionis Israel

Meskipun usaha doa itu merupakan hal paling lemah dr usaha, karena kita tidak punya kebijakan dan kuasa Yang menggerakkan pasukan.namun kekuatan doa bisa menebus takdir baik..
• Ikut aktif  dalam setiap donasi bela Palestina Yang resmi dan legal.
• Mengikuti himbauan MUI sebagai peranata resmi umat islam dalam bermuamalah. meskipun tidak mempunyai kekuatan Yang memaksa dan mengikat tentang boikot produk - produk Yang berafiliasi ke Zionis Israel.

Kalau tidak bisa berhenti menggunakan produk - produk Yang di boikot setidaknya mengurangi komposisi penggunaan sampai perang reda dan selesai.

• Sebaiknya diam dan tidak meracu Yang akan menimbulkan rasa kemarahan terhadap solidaritas penderitaan Yang dialami oleh bangsa Palestina.

Dalam Hadits (Hr. Muslim) dikatakan barang siapa bangun dipagi hari, tapi dia tidak memikirkan kepentingan umat islam, maka dia tidak termasuk umatku.

• Negara arab seharusnya bersatu jangan terbelah -belah mulai dari Arab saudi, yordania, mesir, yaman, suriah,lebanon,iran, irak, turki dan sebagainya  bersatulah seperti sapu lidi,lepaskan gengsi dan perbedaan fa ham(idiologi/ajaran) demi umat islam Yang tangguh dan jaya.

Dalam Hadist (HR. Muslim) dikatakan perumpamaan sesama muslim Seperti tubuh, ketika tubuh Yang lain merasakan sakit maka Yang lain juga merasakannya.

Dalam Qs Al Hujurat "orang - orang beriman itu sesungguhnya bersaudara"..(49:10).

Untuk yang mengatakan bahwa Ada Hadist jika palestina menang Dalam perang melawan Zionis Israel maka kiamat sudah dekat..bgitulah kurang lebih penggalan kalimat .menurut Saya pribadi, sebagai insan dengan iman Yang abangan...apakah harus membiarkan hal itu, melihat korban umat islam mati, kemudian menyerahkan kepada takdir sunatullah Yang akan menyelesaikan, karena pada saatnya nanti palestina Yang menang, terus kapan itu terjadi ? 

Apa ikhtiar kita sesama muslim untuk melindunginya..apakah hrs berpangku tangan dengan mengandalkan takdir itu segera terjadi? Saya Kira tidak..kita tetap harus berjuang dan berusaha untuk ikut ambil bagian menyambut takdir kemenangan itu sesuai dengan peran dan kedudukan masing - masing dengan kadar kemampuan kita.

Mari bersikap dan berpihak, mana Yang menurut antum baik untuk agamamu bukan untuk  kepentingan duniamu. setidaknya dalam hidupmu pernah satu kali melakukan perbuatan , sikap, berbicara dan bertindak terlepas dr kepentingan dirimu sama sekali. Berbuat dan melakukan sesuatu Yang tidak ada untungnya buat diri kita sama sekali baik secara langsung maupun tidak, tetapi untungnya Untuk agama/ untuk orang lain Yang tidak ada hubunganya sama sekali dengan pribadi kita.

Semoga melalui coretan ini menggugah kita untuk bermunajat kepada Allah SWT. Sang Pemilik Skenario agar Masjidil Aqso tetap berada di kekuasaan Umat islam dan saudara kita di Palestina oleh Allah diberi kekuatan, ketabahan dan kesabaran serta kemenangan atas agresi negara Zionis Israel laknatullah.


Al Fakir: (ZA) Parteker City

Al Mubarrok